Rabu, 24 Juni 2020

AMPUNAN ALLÂH YANG KUHARAPKAN


📱 Pertanyaan:
Ada yang membandingkan ucapan Al-Fudhail bin 'Iyâdh Rahimahullâh dengan apa yang dikatakan oleh Ustâdz Muhammad Al-Khidhir Hafizhahullâh, bagaimana tanggapannya?

📲 Jawaban:
Al-Imâm Al-Fudhail bin 'Iyâdh Rahimahullâh mengatakan: 

لَوْ أَنَّ لِي دَعْوَةً مُسْتَجَابَةً مَا صَيَّرْتُهَا إِلا فِي الإِمَامِ

"Kalau sesungguhnya aku memiliki suatu doa yang terkabulkan maka aku tidak akan menggunakannya kecuali untuk mendoakan pemimpin."
Di dalam suatu riwayat dengan lafazh:

مَا جَعَلْتُهَا إِِلَّا لِلسُّلْطَانِ 

"Maka tidaklah aku menjadikannya kecuali untuk mendoakan penguasa."

Dan perkataanku:

لَو أَعْلَمُ أَنَّ لِي دَعْوَةً مُسْتَجَابَةً لَدَعَوْتُ اللّٰهَ بِهَا أَنْ يَغْفِرَ لِي

"Seandainya aku mengetahui bahwa aku memiliki suatu doa yang terkabulkan maka tentu aku akan berdoa kepada Allâh dengan doa tersebut supaya Dia memberikan ampunan kepadaku."

Perkataan Al-Imâm Al-Fudhail bin 'Iyâdh Rahimahullâh tidak bisa dibandingkan dengan apa yang aku katakan, karena keutamaan beliau yang sangat banyak, beliau imâm dari para aimmah, 'âlim dari para ulamâ, faqîh dari para fuqahâ dan beliau termasuk dari ahli ijtihâd, dari ijtihâd beliau maka pahala akan tetap beliau peroleh, dari ilmu beliau yang bermanfaat akan terus mengalir pahalanya kepada beliau dan dari kebaikan beliau yang banyak. Adapun aku maka aku tidak mengetahui terhadap diriku kecuali aku hanya seorang diri yang tidak luput dari berbuat salah dan keliru, oleh karena itu aku sangat membutuhkan ampunan dari Rabbku:

رَبِّ إِنِّی ظَلَمۡتُ نَفۡسِی فَٱغۡفِرۡ لِي

"Wahai Rabbku, sesungguhnya aku telah menzhalimi diriku maka berilah ampunan kepadaku."

Jadi, sangat tidak bisa dibandingkan antara apa yang aku katakan dengan apa yang dikatakan oleh Al-Imâm Al-Fudhail bin 'Iyâdh Rahmatullâh 'Alainâ wa 'Alaih.

Dijawab oleh:
Al-Ustâdz Muhammad Al-Khidhir Hafizhahullâh wa Ra'âh pada hari Selasa 29 Syawwâl 1440 / 2 Juli 2019 di Maktabah Al-Khidhir Bekasi. 

⛵️ https://t.me/majaalisalkhidhir/3071

Tidak ada komentar:

Posting Komentar