Minggu, 26 Januari 2020

PEMBAGIAN 'ULAMÂ


بِسمِ اللّٰهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ 
قال الله عز وجل في كتابه الكريم
أَوَلَمۡ یَكُن لَّهُمۡ ءَایَةً أَن یَعۡلَمَهُۥ عُلَمَـٰۤؤُا۟ بَنِیۤ إِسۡرَ ٰ⁠ۤءِیلَ. الشعراء :١٩٧ 

Berkata Allâh ﷻ dalam kitâb-Nya yang mulia: "Belumkah ada pada mereka suatu ayatpun yang 'Ulamâ Banî Isrâîl Mengetahuinya." [Surat Asy-Syu'arâ: 197]. 

📝✒️___Setelah Al-Imâm Muhammad bin 'Abdil Wahhâb Rahimahullâh menyebutkan dalîl tentang 'Ulamâ Banî Isrâîl, kemudian Al-Ustâdz Muhammad Al-Khidhir Hafizhahullâhu wa Ra'âh berkata pada catatan kaki no.14 tentang dasar yang ke 4 (الأصل الرابع) dari kutaib yang ditulis oleh Al-Imâm Muhammad bin 'Abdil Wahhâb An-Najdî Rahmatullâh 'Alaih yang berjudul "ENAM DASAR YANG BESAR" (ستة أصول عظيمة)

📌 Beliau Hafizhahullâh menyebutkan tentang 'Ulamâ yang dibagi kepada 3 bagian:

1. 'Ulamâ Daulah, yaitu 'Ulamâ yang berbuat dan berbicara sesuai dengan keinginan Negara. Ini yang termasuk dari 'Ulamâ Sû'. 

2. 'Ulamâ Umat, yaitu 'Ulamâ yang berbuat dan berbicara sesuai dengan keinginan umat. Ini yang termasuk dari 'Ulamâ Sû'.

3. 'Ulamâ Millah, yaitu 'Ulamâ yang berbuat dan berbicara sesuai dengan keinginan agama. Inilah 'Ulamâ Khair yang kita berharap semoga termasuk di dalamnya.

Sumber: 
Kitâb ستة أصول عظيمة "Enam Dasar Yang Besar" Karya Asy-Syaikh Muhammad bin 'Abdil Wahhâb Rahmatullâh 'Alaih, hal 22 pada cetakan Maktabah Al-Khidhir.

Dinukil oleh:
Akhunâ Abû 'Abdirrahmân Sahri Hafizhahullâh wa Ra'âh. 

http://t.me/majaalisalkhidhir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar